Balon Bupati Sumenep 2015-2020 Bakal Bertarung

Suhu Politik menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2015 di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mulai menghangat. Banyak masyarakat bertanya-tanya siapa calon Bupati (Cabub) yang bakal muncul dipelataran politik perebutan Sumenep I dan II, 2015 – 2020.

Ketua Konvensi Rakyat Sumenep (KRS), Syafrudin Budiman berestimasi, Pemilukada 2015 akan jadi ramai diikuti sejumlah Bakal Calon (Balon) Bupati . Namun kali ini pihaknya tidak mencantumkan Cabup incombent A.Busyro Karim.

“Sengaja KRS tidak mencantumkan nama Cabup incombent A.Busyro Karim. Alasannya sederhana, kami ingin wajah pemimpin baru yang lebih mampuu membawa Sumenep jauh lebih baik”, ujarnya

Berikut 12 nama Balon Bupati Siap bertarung, dan mereka yang berpeluang besar didukung masyarakat versi KRS
  1. Azasi Hasan (Profesional Banking/Mantan Cabup 2010-2015).
  2. Abd. Aziz Syalim Syabibie (Mantan Sekretaris DPC PBR Sumenep/Mantan Sekretaris DPC Partai Demokrat Sumenep/Pengusaha/Politisi Partai NasDem).
  3. Badrus Samsi (Ketua DPD PAN Sumenep/Wirausahawan).
  4. Ikhsan Rofii (Profesional/Pengusaha)
  5. Ilyasi Siradj (Mantan DPR RI PKB/Mantan Ketua PCNU Sumenep/Mantan Cabup 2010-2015/Ketua DPC Partai Gerindra Sumenep).
  6. Dewi Kholifah (Mantan DPRD PKB Sumenep/Ketua Muslimat NU/Mantan Cawabup 2010-2015/Politisi PPP).
  7. Sahnan (Pengusaha/Kontraktor)xx
  8. Zainal Abidin (Mantan Kadispenda di 4 Kabupaten, Mantan Kadispenda Jatim, Mantan Kepala Bappeda Jatim/Pengusaha).
  9. Syafrudin Budiman (Mantan Ketua DPP IMM/Eksponen AMM Pusat/Mantan Ketua DPW PMB Jatim/Mantan Caleg DPR RI PAN, Politisi Partai Perindo Sumenep).
  10. Thoha Shamadi (Presidium KiPP Jatim/Mantan Ketua KPUD Sumenep dua periode).
  11. Sungkono Sidik (Mantan Kadis PU Binamarga, Mantan Kepala Bappeda, Mantan Asisten Bupati/Wakil Bupati Sumenep).
  12. Badrut Tamam (Mantan Ketua Umum PKC Jatim/Anggota DPRD Jatim PKB dua periode/Bendahara DPW PKB Jatim).
(zam)